Pengertian, Sejarah Dan Teknik Tenis Meja - Tenis meja
atau pingpong adalah suatu olahraga permainan yang dimainkan oleh dua
orang atau dua pasangan yang berlawanan. Permainan ini menggunakan
sebuah raket yang terbuat dari papan kayu yang dilapisi karet yang biasa
disebut bet, sebuh bola pingpong dan lapangan permainan yang berbentuk
meja persegi empat yang mempunyai ukuran tertentu dan ditengahnya
dipasang net sebaga batas area pertahanan dan lawan.
Sejarah Tenis Meja
Pada abad ke 19 olah raga ini sudah dipopulerkan dengan nama pingpong,
kemudian nama pingpong dirubah menjadi table tennis atau tenis meja.
Tenis meja mulai dikenal pada tahun 1901 karena diadakannya bebrapa
turnamenatau kejuaraan lomba tenis meja, ditulinya buku tentang tenis
meja, dan kejuaraan tidak resmi tahun 1902.
Asosiasi Tenis Meja (TTA) dibentuk di Inggris pada Tahun 1921, dan
kemudian pada tahun 1926 dibentuklah Federasi Tenis Meja Internasional
(ITTF), kemudian setelah itu kejuaraan Dunia tenis meja resmi diadakan
pertama kali pada tahun 1926 pada saat itu kota London menjadi tuan
rumah Kejuaraan.
Tenis Meja mulai ada di Negara Indonesia pada 1930an, Permaninan yang
dimainkan di atas meja dengan ukuran tertentu dan menggunakan bola kecil
yang dipukul oleh bet ini dibawa oleh orang – orang Belanda yang datang
ke Indonesia.masa ini dikenal dengan masa penjajahan belanda. Permainan
yang ketika itu masih dikenal dengan nama “pingpong” ini kemudian
lambat laun semakin diminati dan terus berkembang di
Indonesia.organisasi olahraga tenis meja di Indonesia adalah PTMSI
(Persatuan Tenis meja di Indonesia)
Olahraga tenis meja dipertandingkan untuk pertama kalinya di ajang
olahraga yang paling prestisius olimpiade yaitu Pada Olimpiade Seoul
1988.
Sarana dan Prasarana
1. Lapangan atau Meja
Ukuran untuk meja atau lapangan tenis meja adalah sebagai berikut :
Gambar 1 |
2. Net
Ukuran untuk net Tenis Meja adalah sebagai berikut :
Gambar 2 |
3. Bet
Ukuran untuk bet atau papan pemukul bola Tenis Meja adalah sebagai berikut :
Gambar 3 |
4. Bola ping-pong
Ukuran untuk bola ping-pong tenis meja adalah sebagai berikut :
Gambar 4 |
Cara Bermaian Tenis Meja
1. Permainan Tunggal
- Setiap bola mati menghasilkan nilai atau point satu.
- Serve bola berganti pemain setiap mencapai poin kelipatan 2.
- Pemaian yang melakukan serve bebas menempatkan bola dari segala penjuru lapangan.
- Satu set permainan berakhir apabila pemain mencapai skor 11, dan kemenangan diraih apabila mencapai 3 atau 4 kali kemenangan set.
- Apabila terjadi deuce atau skor imbang atau kurang dari selisih 2, maka permainan tetap terus dilanjutkan sampai selisih nilai adalah 2.
2.Permainan Ganda
- Setiap bola mati menghasilkan nilai atau point satu.
- Servis bergantian setiap pemain mendapatkan poin kelipatan 2.
- Dalam menerima bola dari lawan Pemain harus selalu bergantian
- Pemaian yang melakukan serve hanya bisa menempatkan bola ke ruang kamar sebelah kanan lawan.
- Satu set permainan selesai apabila pemain sudah mencapai skor 11, dan kemenangan diraih salah satu pemain apabila mereka sudah mencapai 3 atau 4 kali kemenangan set.
- Apabila terjadi deuce atau skor imbang atau kurang dari selisih 2, maka permainan tetap terus dilanjutkan sampai selisih nilai adalah 2
Teknik Bermain Tenis Meja
1. Memegang Bet
Teknik dasar memegang bet pada permainan tenis meja adalah sebagai berikut :
a. Teknik seperti berjabat tangan yaitu Phakehand Grip
Gambar 5 |
b. Teknik seperti memegang tangkai pena yaitu Penhold Grip
Gambar 6 |
c. Teknik Seemiller grip
Gambar 7 |
2. Pukulan Forehand dan Backhand
a. Melakukan pukulan Forehand dan Backhand lurus
b. Melakukan pukulan Forehand dan Backhand menyilang meja
Gambar 8 |
3. Servis
a. Servis forehand dan backhand lurus bidang servis.
b. Servis forehand dan backhand secara menyilang
c. Servis forehand dan backhand ke sasaran
Gambar 9 |
4. Smash
a. Smash Forehand
b. Smash backhand
Gambar 10 |
Demikianlah penjelsan kami tentang Pengertian, Sejarah Dan Teknik Tenis Meja,
Apabila terdapat kekurangan dan kesalahan silahkan kirim kritik dan
saran anda ke alamat situs kami. Jaga selalu kesehatan anda dan
Terimakasih.
0 komentar:
Posting Komentar